Rabu, 10 Juli 2013

AdRewa, Solusi Alternatif Mendapatkan Uang dari Blog




Bagi para blogger mungkin sudah tidak asing dengan kata PPC atau Pay Per Klick, bagi yang belum tau atau belum jelas mengenai apa itu PPC saya akan jelaskan sedikit. PPC (Pay Per Klick) atau dalam bahasa Indonesia Bayar Per Klik adalah Sebuah metode kerjasama periklanan di dunia maya atau di internet. Dimana kita (kita disini dalam artian sebagai pemilik blog/website) akan dibayar jika setiap kali ada pengunjung blog/web kita yang mengklik sebuah link iklan yang terpasang di blog/web kita. Besar bayaran yang kita dapat tergantung dari Provider/Owner PPC tersebut, karena setiap Pemilik PPC mempunyai tarif yang berbeda-beda.



Untuk postingan kali ini saya akan menjelaskan tentang PPC lokal terbaru yaitu AdRewa. com. Mungkin belum banyak yang mengenal PPC yang satu ini, karena memang PPC ini belum lama di luncurkan dan sangat banyak menarik perhatian para blogger lokal di dunia maya. Kenapa sangat banyak menarik perhatian para blogger? Karena PPC Adrewa menyajikan iklan digital dengan sistem pay per click (PPC) berbasis keyword, baik berupa iklan text atau iklan banner dengan sejumlah ukuran yang dapat diakses baik melalui website maupun mobile. Dengan teknologi periklanan berbasis keyword ini, iklan-iklan yang muncul pada jaringan situs publisher AdRewa akan lebih kontekstual berdasarkan konten yang ada di blog/web kita.



Seperti kita ketahui, di Indonesia sangat banyak sekali Provider iklan PPC, namun sangat jarang sekali yang bisa memunculkan iklan berdasarkan keyword atau target kata kunci, itulah kelebihan dari Layanan PPC AdRewa ini.



Mungkin di antara kalian ada yang bertanya begini :





  • Lalu bagaimana cara daftarnya, Ribet atau tidak?

  • Apakah nanti sewaktu Pay Out di persulit, sama seperti PPC lokal lainnya?

  • Berapa nilai Pay Per Klick nya?





Untuk menjawab semua pertanyaan itu saya akan jelaskan disini.



Untuk mendaftar menjadi publisher/penayang iklan di PPC AdRewa sangat mudah dan tidak sulit. Berikut saya jelaskan langkah-langkahnya:



1. Silahkan anda masuk ke situs AdRewa.com






2. Setelah masuk di Homepage AdRewa jika anda sebagai Publisher/penayang iklan seperti saya silahkan klik MENDAFTAR di bagian kolom Publisher/penayang iklan. Dan jika anda sebagai Advertiser/pemasang iklan silahkan anda klik MENDAFTAR di bagian kolom Advertiser. Yang saya akan jelaskan disini adalah sebagai Publisher. Setelah meg-klik mendaftar anda akan dibawa ke form registrasi. Isi form tersebut dengan data anda yang lengkap sesuai kartu identitas anda (KTP/SIM).






3. Setelah anda mengisi form dengan lengkap lalu klik DAFTAR di bawah kanan. Jika ada terjadi pesan error berarti usename yang nada pakai sudah ada silahkan anda ganti dengan yang lain sampai ada tulisan Available atau tersedia. Jika masih ada yang error berarti kode captcha yang anda masukan belum benar silahkan di ulangi. Jika semua sudah benar nanti Anda akan di suruh verifikasi melalui email yang sudah anda daftarkan tadi. Silahkan buka email anda dan klik link yang diberikan oleh AdRewa.






4. Setelah meng-klik link verifikasi anda akan di beri pemberitahuan kembali melalui email. Kembali buka email anda. Anda diminta tunggu untuk di setujui oleh pihak AdRewa.






Itulah cara mendaftar Iklan PPC AdRewa.com , sangat mudah bukan!



Untuk pertanyaan selanjutnya Apakah PPC AdRewa akan mempersulit saat Pay Out? Menurut penghematan saya selama menjadi blogger, selama para publisher mengikuti aturan yang sudah di tetapkan oleh AdRewa saya yakin pihak AdRewa tidak akan mempersulit anda. Dan akan mencairkan dana anda sesuai ketentuan periode yang sudah di tetapkan pihak AdRewa melalui Bank yang sudah anda daftarkan.



Untuk nilai per klik nya akan di sesuaikan dengan iklan yang terpasang diblog kita, yaitu Rp.250,00 sampai Rp.500,00 disesuaikan dengan iklan. Nilai yang cukup besar untuk PPC lokal. Anda bisa hitung sendiri penghasilan perbulan anda sesuai dengan pengunjung blog/web anda perharinya. Saya akan ibaratkan jika pengunjung blog anda 5000 pengunjung perhari dan yang meng-klik iklan anda 1% dari 5000 pengunjung maka 50 orang yang meng-klik iklan anda. 50 x 250 = 12.500/hari jika di kali 1 bulan 12.500 x 30 = 375.000/bulan. Itu jika anda hanya punya 1 blog, bagaimana jika anda punya lebih dari satu blog. Anda bisa hitung sendiri. Hehehe…



Anda juga bisa mendapatkan komisi lain di luar PPC tadi yaitu dengan cara program referral atau yang sering kita dengar dengan program afiliasi. Komisi yang diberikan dalah 10% yaitu jika ada yang mendaftar melalui link referral kita, link referral akan di berikan oleh AdRewa setelah kita menjadi member AdRewa. Jadi kita hanya memasang link teks atau bisa juga memasang link banner yang sudah di sediakan oleh pihak AdRewa. cukup menarik bukan!.






Jadi buat para blogger yang ingin menambah penghasilan dari internet sebagai tambah-tambah uang saku silahkan daftar di AdRewa. denger-denger kabar katanya AdRewa akan menaikan nilai per klik nya per Agustus nanti. Makanya buruan daftar dari sekarang. Hehehehe…


URL : https://j4uguys.blogspot.com/2013/07/adrewa-solusi-alternatif-mendapatkan.html
Comments

:)) ;)) ;;) :D ;) :p :(( :) :( :X =(( :-o :-/ :-* :| 8-} :)] ~x( :-t b-( :-L x( :-p =))

Posting Komentar

close
[Leave a comment] | [tutup]